Publikasi

SFITAL berkolaborasi bersama Pemerintah daerah Kabupaten Luwu Utara dan Kabupaten Labuhanbatu Utara, dalam menghasilkan produk publikasi yang berkontribusi dalam penyebarluasan pemahaman dan penerapan pengetahuan dalam mengelola kebun, terutama pengembangan kakao dan kelapa sawit berkelanjutan, serta meningkatkan akses terhadap pasar global melalui kemitraan petani, pemerintah, dan sektor swasta.

Adopsi terhadap praktik pertanian baik dan inovasi terus didorong dalam upaya meningkatkan produktivitas dan keberlanjutan. Upaya ini diharapkan agar sektor pertanian berkelanjutan di Kabupaten Luwu Utara dan Kabupaten Labuhanbatu Utara dapat terus berkembang dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, lingkungan, dan pendapatan ekonomi daerah.

C
Title: Manfaat dari Lebah dan Tanam Pohon: Cerita Kasum Beternak Lebah di Lahan Agroforestri Kakao. Cerita Obrolan Petani #9
Year: 2022
Call Number: LE00306-22

Abstract:

Kasum dan istrinya, Sulastri, mulai beternak lebah tahun 2013 hingga sekarang. Kotak-kotak lebah, sekitar 200 buah, disebar di kebun kakao yang berada di belakang rumah. Di kebun ini, ada banyak pohon lain selain kakao. Ada durian, mangga, rambutan, nangka, bahkan kelapa, pinang dan jengkol.

“Awalnya, tetangga menganggap saya gila karena menggantung koloni-koloni lebah di bawah rumah panggung kami dulu. Mereka bilang, kalau perlu madu, tinggal ambil saja di hutan. Tak perlu susah-susah.”

File:

  File Size Description
file type <2278 KB Softcopy